Jumat, 25 Maret 2011

Ilmu

       Ilmu adalah cahaya dunia, dengan ilmu kita bisa mendapatkan penerangan menuju jalan yang benar baik jalan di dunia maupun jalan ke akhirat. Karena itu, kuputusakan melanjutkan pendidikan Magister Manajemen (S2) di Universitas Mulawarman. Saya sangat yakin dan percaya bahwa pada saatnya ilmu yang saya dapatkan di sini akan bermamfaat buat saya pribadi maupun untuk masyarakat.
       Terlebih lagi, dalam proses meningkatkan kapasitas di tengah masyarakat politik Kaltim yang menuntut kecerdasan intelektual dalam rangka menunjang pembangunan Kaltim yang berkelanjutan dan berkesinambungan pada masa-masa mendatang. Adalah hal yang tidak dapat dinafikan, proses regenerasi kepemimpinan mutlak akan terjadi dan siapapun kelak tampil sebagai pemegang tongkat estafet kepemimpinan itu, paling tidak mereka adalah orang-orang muda yang memiliki intelektual yang handal karena era globalisasi tidak dapat ditawar-tawar lagi.
      Oleh karena itu, jika kelak kesempatan dan peluang itu datang dalam berbagai bentuk, saya sudah siap menjadi salah satu yang bisa diandalkan oleh masyarakat Kaltim untuk membawanya ke kehidupan yang sejahtera lahir dan bathin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar